FDKI SELENGGARAKAN PENDAMPINGAN KARIR BAGI BAGI CALON ALUMNI JELANG WISUDA OKTOBER 2024
Kamis, 24 Oktober 2024, Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus menyelenggarakan Pendampingan Karir bagi calon alumni yang diwisuda pada periode Oktober 2024. Bertempat di Fakultas Tarbiyah Lantai 2, acara ini dihadiri oleh jajaran pimpinan FDKI dan alumni FDKI sebanyak 155 orang. Acara dihadiri oleh Dekan FDKI, Dr. Hj. Siti Malaiha Dewi, S.Sos., M.Si., CIQaR, Wakil Dekan I, Dr. Ahmad Zaini, Lc., M.S.I. dan Wakil Dekan II, Hj. Farida, M.Si.
Acara tersebut menghadirkan para alumni FDKI dari masing-masing Prodi, yakni Rissa Wahyuningtyas, S.Sos., alumni Prodi BKI (Motivator, Entrepreuner), Nurul Azizah, S.Sos., alumni Prodi KPI (Penyiar Radio Manggala, Freelance Mc, dan Pengajar Public Speaking di SMK RUS), Ahmad Faiz Maulana Hakiki, S.Sos., alumni Prodi PMI 18, Pengerak Komunitas di Jepara), Hamam Nashiruddin, S.Sos., Alumni Prodi PPI (Aktivis Perisai Demokrasi) dan Muhammad Shofhal Jamil dari Prodi MD (Entrepreneur).
Pada kesempatan ini, Dekan FDKI menyampaikan bahwa kegiatan Pendampingan Karir dimaksudkan untuk merajut silaturahmi dengan para alumninya dan melacak sebaran alumni yang berkarir di berbagai bidang profesi. Selain itu memberikan informasi terkait pengembangan karir yang disampaikan oleh para alumni yang sudah berkecimpung dalam beragam profesi (AZ).