REKTOR MONITORING PELAKSANAAN DESK EVALUATION DI FDKI

Blog Single

Gugus Penjamin Mutu (GPM) Fakultas dan Gugus Kendali Mutu (GKM) Program Studi Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI) IAIN Kudus melaksanakan kegiatan desk evaluation yang dimulai dari tanggal 14-18 Agustus 2023 sebagai tindak lanjut dari kegiatan yang sudah dicanangkan oleh LPM IAIN Kudus. Pelaksanaan desk evaluation oleh GPM Fakultas dan GKM Program Studi sebagai bentuk persiapan untuk menghadapi kegiatan Audit Mutu Internal (AMI) yang dilaksanakan pada tanggal 23-24 Agustus 2023. 
Disela-sela pelaksanaan desk evaluation di FDKI oleh GPM dan GKM pada Senin (14/08/2023), Rektor IAIN Kudus Prof. Dr. H. Abdurrohman Kasdi, Lc., M.Si. beserta rombongan melakukan monitoring ke Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam. “Saya berharap dari pelaksanaan desk evaluation ini ada program studi di FDKI yang diproyeksikan untuk meraih predikat unggul," harap Rektor IAIN Kudus.
Selanjutnya, Dekan FDKI Dr. Hj. Siti Malaiha Dewi, S.Sos., M.Si., CIQaR. menyampaikan ucapan terima kasih kepada GPM dan GKM sebagai mitra, maka diharapkan bisa bergandengan tangan untuk menjaga mutu FDKI. "Selaku pengelola sangat terbantu dalam mengevaluasi capaian 9 kriteria yang sudah ditetapkan, mulai capaian visi misi sampai pengabdian dan penelitian. Dan harapannya dari kegiatan tersebut Program Studi-Program Studi di FDKI unggul,"ungkapnya. (AZ)

Share this Post1: