Dukung Transformasi menjadi UIN, FDKI Selenggarakan FGD Penguatan Mitra MBKM

Blog Single

Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus menggelar acara FGD Penguatan Mitra MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka) pada Rabu (01/2/2023).

Bertempat di Aula Perpustakaan Lt. 4, pertemuan ini dihadiri oleh Rektor IAIN Kudus, Prof. Dr. H. Abdurrohman Kasdi, Lc., M.Si., Wakil Rektor I, Prof. Dr. H. Ihsan, M. Ag., Dekan FDKI, Dr. Siti Malaiha Dewi, S.Sos., M.Si., Wakil Dekan I, Dr. H. Ahmad Zaini, Lc., M.S.I., Wakil Dekan II, Hj. Farida, M.Si., Kabag TU, Hj. Nurlaila Khusna, S.E., Kasubbag Akademik, Dwi Muntinah, S.E.Sy., Kaprodi serta Sekprodi dari program studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI), Bimbingan Konseling Islam (BKI), Manajemen Dakwah (MD), Pemikiran Politik Islam (PPI), dan Pengembangan Masyarakat Islam (PMI) dan dosen FDKI. Sementara itu, mitra MBKM yang hadir yaitu sekitar 45 tamu undangan, diantaranya dari Manggala FM, Suara Merdeka, Bawaslu Jepara, Bawaslu Pati, Bawaslu Demak, KPU Kudus, Ansor Cabang Kudus, dll.

Tujuan diselenggarakannya kegiatan ini untuk mengenalkan profil dan ruang lingkup kerjasama dari Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI) diantaranya, program studi Bimbingan Konseling Islam (BKI), Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI), Pemikiran Politik Islam (PPI), Pengembangan Masyarakat Islam (PMI), dan Manajemen Dakwah (MD).

Melalui sambutannya, Prof. Dr. H. Ihsan, M. Ag. menyampaikan bahwa salah satu agenda untuk mendukung proses transformasi IAIN menjadi UIN, yaitu melalui kegiatan penguatan mitra MBKM. 

Acara ini ditutup dengan penandatanganan MoA antara FDKI dengan mitra MBKM.

Share this Post1:

Galeri Photo