Dua Mahasiswa Prodi PPI Lakukan Magang di DPR RI

Blog Single

Isnun Najib, mahasiswa Prodi PPI dari Jepara danMuhammad Iqbal Zulkarnaen, mahasiswa Prodi PPI dari Pasuruan, sejak Tanggal 20 Januari hingga 20 Februari melakukan kegiatan magang di lingkungan Sekretaris Jenderal DPR RI.

Menurut Najib, alasan utama memilih lembaga ini adalah sangat prestisius dan dinamis, sehingga menjadi arena belajar yang baik. Selain itu, lembaga-lembaga ini sering disinggung pada Mata Kuliah yang ada di Prodi PPI, seperti Mata Kuliah Praktik Proses Legislasi, Sistem Politik Indonesia, hingga Mata Kuliah Penerintahan.

"Kita berdua dapat banyak banget pengalaman, sementara ini kami ditempatkan di Fraksi PAN. Kami ikut terlibat dalam berbagai rapat terkait usulan dari Fraksi PAN, salah satunya revisi Undang-Undang ITE. Tidak hanya PAN, ke depan kita juga akan belajar proses pembuatan produk hukum, pengawasan, hingga rapat-rapat anggaran yang itu semua sangat menentukan nasib rakyat", ujar Iqbal menambahkan.

Kaprodi PPI, Dr. Ozi Setiadi, MA.Pol mengungkapkan rasa syukur dan bangga kepada 2 mahasiswa PPI tersebut. Proses administrasi yang panjang dan tidak mudah itu mampu dilalui.

"Kegigihan dan kerja keras Prodi PPI dalam mengawal administrasi dua mahasiswa PPI ini membuahkan hasil. Prodi PPI terus berikhtiar agar seluruh mahasiswa PPI mendapatkan pelayanan yang maksimal." Ungkap Ozi.

Ozi juga berharap agar mereka dapat menimba ilmu dengan baik, serta menjadi motivasi bagi mahasiswa PPI yang lain.

Merespon kegiatan magang Mahasiswanya, Rofiq Addiansyah, Dosen Pengampu Mata Kuliah Praktik Proses Legislasi, Kajian Penerintahan dan juga Sistem Politik Indonesia mengungkapkan, "kegigigan, kematangan berorganisasi, semangat belajar yang kuat, mendorong dua mahasiswa ini magang di tempat prestisius. Alhamdulillah, semoga bisa memberi dampak positif bagi lembaga", ungkapnya.

Respon yang sama juga diungkapkan Dekan FDKI, Siti Malaiha Dewi, "Sejak saya menjadi Kaprodi PPI dulu, mata kuliah-mata kuliah terkait parlemen sudah kami terapkan. Ikut bangga, hari ini mahasiswa kita bisa magang di Senayan. Semoga berimplikasi positif bagi almamater IAIN Kudus dan juga bagi mahasiswa, semoga ke depan kita bisa melakukan kerjasama-kerjasama dalam penguatan lembaga", pungkasnya (Rofiq Addiansyah)

Share this Post1: