KONSORSIUM PPI: Membincangkan Aliran Santri, Priyayi dan Abangan
FDKI IAIN Kudus–Kamis (18/082022), Prodi Pemikiran Politik Islam IAIN Kudus menyelenggarakan konsorsium bertema "Membincang Politik Aliran: Santri, Priyayi, Abangan". Dua narasumber yakni Saifuddin, M.Si. dan Hasan Syamsuddin, MA. menyampaikan materi terkait. Pada diskusi tersebut, para audiens antusias dalam membincang masih relevan atau tidak Politik Aliran, santri, priyayi, dan abangan tersebut dalam kehidupan modern saat ini.
Saifuddin dan Hasan menyampaikan bahwa Politik Aliran dalam konteks modern memiliki konteks yang berbeda dengan awal teori "Agama Jawa" yang dicetuskan oleh Clifford Geertz. Kini, telah terjadi perluasan atas teori santri, priyayi, dan abangan. Bahkan sarjana lain, seperti Mark Wood Ward membagi tipologi masyarakat Islam menjadi lima, lebih banyak dari Geertz.
Pada akhir konsorsium, para peserta memberikan applause dan mengaku puas atas pelaksanaan konsorsium tersebut. Konsorsium diikuti oleh dosen Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI), khususnya Prodi PPI, ditambah para mahasiswa dan tenaga kependidikan. Konsorsium berjalan dengan lancar, dibuka oleh Wakil Dekan 1 FDKI IAIN Kudus. (Shofi)