International Conference on Da’wa and Islamic Communication 2

Blog Single

Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI) IAIN Kudus menyelengarakan International Conference on Da’wa and Islamic Communication #2 pada hari Selasa (11/10) di Ruang Multimedia lantai 2 Fakultas Tarbiyah. Tema yang diangkat “Islamic Da’wa and Communication in the Challenges of a Global Society”. Kegiatan ini menghadirkan pembicara Internasional, Prof. Dr. Frans Wijesen (Radbound University The Natherlands), Dr. Azhar Ibrahim (National University of Singapore), K.H. Ulil Abdalla (Head of Lakpesdam PBNU/ Founder Gazalia College).

Kegiatan tersebut, dibuka oleh Dr. H. Kisbiyanto, S.Ag., M.Pd., Selaku Wakil Rektor III dan dihadiri jajaran pimpinan, Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam, Wakil Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam, Kepala UPT Perpustakaan, KaProdi di lingkungan Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam. Selain itu, kegiatan ini menghadirkan Prof. Dr. Frans Wijesen dari Radbound University The Natherlands, Dr. Azhar Ibrahim dari National University of Singapore, K.H. Ulil Abdalla, kepala Lakpesdam PBNU/ Founder Gazalia College sebagai narasumber. Berlangsungnya kegiatan ini di moderator oleh Ibu Novian Sally, M.A.

“International Conference ini merupakan kegiatan yang kedua kali bagi Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam. Kami Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam melihat Dakwah dan Komunikasi Islam memiliki tantangan global yang harus dipecahkan Bersama. Dengan adanya kegiatan ini membuka wawasan kita tentang tantangan global yang harus dihadapi. Selain itu kegiatan ini juga menyajikan tulisan-tulisan jurnal yang terangkum dalam Call of Paper. Paper yang lolos dari banyak yang masuk sebenyak 47 paper. Selanjutnya paper tersebut akan dipresentasikan setelah acara International Conference ini berlangsung. Semoga memberikan manfaat bagi Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam dan bagi civitas akademika IAIN Kudus.” Uangkap Dr. Siti Malaiha Dewi, S.Sos., M.Si dalam sambutannya.

Kegiatan ini belangsung dari pukul 08.30 sampai pukul 12.30. Selanjutnya dilanjutkan presentasi paper oleh presenter tentang hasil karya tulisannya. Presentasi paper dilangsungkan dari pukul 13.00 sampai pukul 15.30 dengan menghadirkan 47 paper.  

“Alhamdulillah dapat pengalaman dan kesan yang mana bisa menambah wawasan dan pengetahuan dalam mengkonsep sebuah Dakwah dan Komunikasi Islam yang sejalur dengan zaman” Ujar Dr. Fatma Laili Khoirun Nida, M.Si sebagai salah satu peserta.

Untuk melihat lebih detail, silakan unduh lampiran berita !

Share this Post1:

Galeri Photo